Jumat, 08 Desember 2023

Rutan Kelas 1 Kerjasama Dengan Fasyankes Puskesmas Helvetia

 


Medan tvpemberitaanindonesia.com-

Rutan Kelas 1 Untuk memenuhi hak warga binaan yang mana salah satunya mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai dengan Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI No. 6 Tahun 2013 tentang Tata Tertib Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan Negara dan Undang-Undang No. 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan yang mengatur tentang hak, kewajiban dan larangan warga binaan pemasyarakatan, maka dari itu Rutan Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut bekerja sama dengan Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) Puskesma Helvetia untuk melakukan pemeriksaan kesehatan kepada warga binaan Rutan I Medan. Rabu (06/12).

Lokasi pelayanan kesehatan berada di halaman depan klinik Rutan, tim medis klinik Rutan bersama dengan tim puskesmas Helvetia melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap kurang lebih 61 orang warga binaan lansia yang berasal dari masing-masing paviliun, pemeriksaan kesehatan ini berupa cek tekanan darah, cek kolesterol, cek asam urat, cek gula darah, konsultasi keluhan kesehatan dan pemberian therapy

Sebelum laksanakan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan warga binaan lansia diajak untuk olahraga ringan yaitu senam untuk pembugaran fisik dipimpin oleh petugas klinik Rutan dan Puskesmas, juga dilakukan penyuluhan kesehatan tentang hipertensi, pola hidup sehat dan bersih, dan penyakit tidak menular serta sesi tanya jawab dengan dr. Siti dari tim puskesmas Helvetia.

Semoga dengan diadakannya pemeriksaan kesehatan ini warga binaan yang memiliki keluhan kesehatan dapat dipantau untuk segera diobati dan warga binaan yang sudah diberikan penyuluhan dapat mengetahui tentang pentingnya menjaga kesehatan selama menjalani masa hukumannya juga tim medis Rutan dapat memonitoring jumlah warga binaan yang menderita penyakit.

(Ulvi)

Share:

Polda Sumut Terapkan Pengamanan Kampanye Kedatangan Capeea Dan Cawapres

 


Medan tvpemberitaanindonesia.com-

Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara (Sumut) menerapkan pengamanan berstandar VIP dalam rangkaian kampanye Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Dr. Drs. H. Abdul Muhaimin Iskandar, M.Si (Ketum DPP PKB) di wilayah sumatera utara.

“Untuk mengantisipasi berbagai bentuk gangguan keamanan terhadap orang yang berstatus VIP, maka diperlukan satuan pengamanan yang proporsional dan profesional dalam melaksanakan tugasnya,” ujar Kabid Humas Poldasu, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Jumat (08/12/2023).

Kombes Hadi yang juga selaku Kasatgas Humas Ops Mantap Brata Toba mengatakan pengamanan VIP terdiri dari unit-unit yang melekat selama kegiatan VIP yaitu tim advance, tim Pengawalan, tim escort, tim Pengawal Pribadi, tim Pemukul dan tim medis.

“Pengamanan yang digelar dalam rangka Operasi Mantap Brata Toba 2023,” tuturnya.

Berdasarkan informasi Kegiatan Cawapres RI No.1, Dr. Drs. H. Abdul Muhaimin Iskandar, M.Si dan Rombongan akan lakukan agenda Kampanye di wilayah Provinsi Sumatera Utara meliputi Kabupaten Langkat, Kota Binjai, Kabupaten Deli Serdang, dan Kota Medan Pada Tgl 8-9 Desember 2023. 

(Ulvi)

Share:

Kapolda Sumut Turunkan Tim Ke Humbahas Cari Korban



Medan tvpemberitaanindonesia.com-

Polda Sumut memberikan dukungan psikososial (trauma healing) kepada para korban longsor di Desa Simangulampe, Kecamatan Bakti Raja, Kabupaten Humbahas.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, mengatakan sebanyak 24 personel terlatih sebagai konselor akan membantu memberikan penanganan trauma healing kepada masyarakat korban longsor.

“Masyarakat yang menerima program trauma healing itu diantaranya anak-anak, orang tua, lansia serta petugas,” katanya, Jumat (8/12/23).

Hadi mengungkapkan, program trauma healing itu bertujuan untuk membantu membangun dan memulihkan ketahanan psikologis para korban pasca bencana longsor yang terjadi di Kabupaten Humbahas.

“Program trauma healing yang diberikan dengan metode konseling invidual, kelompok, permainan ceria untuk anak-anak serta relaksasi,” ungkapnya.

“Selain itu memberikan pembekalan kepada para korban dengan dukungan psikologis berupa keterampilan mengatasi tekanan psikologis serta menyediakan koneksi ke layanan praktis lainnya,” 

(Ulvi)

Share:

Kasubdit II Res Narkoba Polda Riau AKBP Janton Silaban Menjadi Kapolres Pelabuhan Belawan Mengantikan AKBP Josua Tampu Bolon

 Medan, tvpemberitaanindonesia.com-

Berdasarkan surat telegram nomor ST/2750/XXI/KEP/2023 yang ditandatangani oleh ASDM Polri Irjen Dedi Prasetyo, Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Josua Tampubolon dimutasi ke jabatan baru sebagai Kasubbidsespimma Bidjemen Sespim Lemdiklat Polri.

Sedangkan penggantinya AKBP Janton Silaban yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit 2 Ditresnarkoba Polda Riau.

AKBP Josua Tampubolon adalah perwira menengah (Pamen) yang menjabat sebagai Kapolres Pelabuhan Belawan sejak 10 Januari 2023.(Ulvi).

Share:

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Mutasi Kapolees Dan Wakapolda

 


Jakarta, tvpemberitaanindonesia.com-

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi sejumlah jabatan perwira tinggi (pati) Polri. Beberapa jabatan yang dirotasi di antaranya mulai dari Kakkorlantas hingga lima Kapolda. Namun, di antara mutasi itu terdapat Waka Polda Sumut, Kapolrestabes Medan Dan Kapolres Jajaran Polda Sumut, Kamis (7/12/2023).

Mutasi ini tertuang dalam surat telegram Nomor ST/2750/XII/KEP./2023 tanggal 7 Desember 2023 yang ditandatangani oleh As SDM Irjen Dedi Prasetyo atas nama Kapolri.

Dalam telegram itu, Brigjen Pol Jawari yang sebelumnya menjabat sebagai Waka Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri.

Jabatan Waka Polda Sumut akan diisi oleh Kombes Rony Samtana yang sebelumnya menjabat sebagai Wadirtipdter Bareskrim Polri

Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Pengembang Teknologi Informasi Kepolisian Utama TK II Div TIK Polri.

Wakapolrestabes Medan AKBP Yudhi Hery Setiawan dimutasi sebagai dosen Utama STIK Lemdiklat Polri. Jabatan Wakapolrestabes akan diisi oleh AKBP Anhar Arlia Rangkuti, Kapolres Blitar.

Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun yang sebelumnya menjabat sebagai Ditreskrimsus Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolrestabes Medan.

Kombes Pol Andry Setiawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid hukum Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Ditreskrimsus Polda Sumut.

Jabatan Kabidkum akan diisi AKBP Ramses Tampubolon Kabagwasssidik Ditreskrimsus Polda Sultra.

Dirpolairud Polda Sumut Kombes Toni Ariadi Efendi dimutasi sebagai Pamen SSDM Polri (penugasan PD Setmilpres). Posisi Dirpolairud akan diisi Kombes Pol Rudi Rifani yang sebelumnya menjabat Kabagminpers PPNS Rokorwas Bareskrim Polri

Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Benney Bawensel diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagren Ronenmin Baharkam Polri. Posisi Benny akan diisi oleh Kombes Bony Johannes Karo SDM Polda Maluku.

Karorena Polda Sumut Kombes Harries Budiharto dimutasi menjadi Karorena Polda Jatim. Posisi Harries akan diisi Kombes Deni Hermana, Analis Kebijakan Madya Bidang Jakstra Strena Polri (dalam rangka Sespimti Polri Dikreg ke-32).

Wadirpolairud Polda Sumut AKBP Erwin Wijaya Siahaan diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Muda Sespimmen Sespim Lemdiklat Polri.

Wadirreskrimsus Polda Sumut AKBP Deni Kurniawan dimutasi menjadi pamen Polda Sumut. Jabatan Deni akan diemban oleh AKBP Jose Delio Fernandes, Kapolres Batu Bara.

Kapolres Batu Bara yang baru akan diisi oleh AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, Kapolres Toba.

Kapolres Toba yang diemban AKBP Taufiq Hidayat akan diisi oleh AKBP Wahyu Indrajaya, Kanit 2 Subdit V Tittipidter Bareskrim Polri.

Kapolres Taput AKBP Johanson Sianturi dimutasi ke Kasubbagwattah Bagtahti Rorenim Bareskrim Polri. Lalu, posisi Kapolres Taput akan diisi oleh AKBP Ernis Sitinjak, Kasubdit 3 Ditreskrimsus Polda Sulut

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Josua Tampubolon diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbidsespimma Bidjemen Sespim Lemdiklat Polri. Posisi Josua akan digantikan AKBP Janton Silaban Kasubdit 2 Ditresnarkoba Polda Riau 

(Ulvi)

Share:

Irjen Pol Marthinus Hukom Dilantik Menjabat Kepala BNN RI


 Jakarta tvpemberitaanindonesia.com-

Presiden Joko Widodo akan melantik kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) baru Irjen Pol Marthinus Hukom, di Istana Negara, Jakarta, Jumat.

“Hari ini pelantikan Irjen Pol. Marthinus Hukom sebagai Kepala BNN. Acara akan diselenggarakan di Istana Negara,” kata Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam pesan singkat di Jakarta, Jumat (8/12/2023).

Diberitakan sebelumnya Presiden Joko Widodo menunjuk Irjen Pol Marthinus Hukom sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) menggantikan Komjen Petrus Golose yang memasuki masa pensiun.

Ari Dwipayana mengatakan pengangkatan Marthinus Hukom serta pemberhentian Petrus Golose tertuang dalam Surat Keputusan Presiden Nomor 182/TPA Tahun 2023.

“Bapak Presiden telah menandatangani Keppres pemberhentian Bapak Petrus Golose sebagai Kepala BNN, dan pengangkatan Bapak Irjen Pol. Marthinus Hukom sebagai Kepala BNN yang baru,” kata Ari dalam pesan singkat di Jakarta, awal pekan ini.

Ari mengatakan Petrus Golose pensiun pada tanggal 1 Desember 2023. Keppres pemberhentian Petrus dan pengangkatan Marthinus Hukom ditandatangani tanggal 29 November 2023.

Marthinus Hukom sebelumnya merupakan Kepala Detasemen Khusus 88. Ia menjabat sejak 1 Mei 2020.

Marthinus Hukom merupakan salah satu aparat Polri yang melakukan operasi penangkapan pelaku teror bom Bali Ali Imron yang kini dipercayakan menjadi Kepala BNN RI.

(Ulvi)

Share:

Mutasi Polri, Waka Polda Sumut dan Kapolrestabes Medan Diganti, Ini Jabatan Barunya



Jakarta, tvpemberitaaninsonesia.com-

Mutasi Polri, Waka Polda Sumut dan Kapolrestabes Medan Diganti, Jabatan Barunya Kamis, 07 Desember.

Mutasi di tubuh Polri, tersebut sedangkan  Waka Polda Sumut dan Kapolrestabes Medan 

Kapolrestabes Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi sejumlah jabatan perwira tinggi (pati) Polri. Beberapa jabatan yang dirotasi di antaranya adalah Waka Polda Sumut dan Kapolrestabes Medan, Kamis (7/12/2023).

Di mana, mutasi ini tertuang dalam surat telegram Nomor ST/2750/XII/KEP./2023 tanggal 7 Desember 2023 yang ditandatangani oleh As SDM Irjen Dedi Prasetyo atas nama Kapolri

Dalam telegram itu, Brigjen Pol Jawari yang sebelumnya menjabat sebagai Waka Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri. 

Kombes Pol Rony Samtana yang sebelumnya menjabat sebagai Wadirtipidter Bareskrim Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Waka Polda Sumut Lalu, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Pengembang Teknologi Informasi Kepolisian Utama TK II Div TIK Polri.

(ulvi)

Share:

Polres Langkat Musnahkan Barang Bukti Narkoba


 Langkat tvpemberitaanindonesia.com-

Polres Langkat memusnahkan barang bukti narkoba sebagai bentuk komitmen dalam upaya pemberantasan peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Langkat, Polda Sumatera Utara.

"Pemusnahan barang bukti narkoba itu diantaranya sabu seberat 22.744,04 gram dan ganja 13.100 gram hasil penindakan selama 2 Bulan September dan November 2023", Ujar Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang, SIK, SH, MH, Kamis (07/12/2023).

Ia mengungkapkan, barang bukti sabu dan ganja yang dimusnahkan itu milik 10 orang tersangka dari 7 kasus hasil pegungkapan kasus tindak pidana peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Langkat.

barang bukti narkoba sebagai bentuk komitmen dalam upaya pemberantasan peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Langkat, Polda Sumatera Utara

"Pemusnahan barang bukti narkoba itu diantaranya sabu seberat 22.744,04 gram dan ganja 13.100 gram hasil penindakan selama 2 Bulan September dan November 2023", kata Kapolres Langkat AKBP Faisal Rahmat Husein Simatupang, SIK, SH, MH, Kamis (07/12/2023).

Ia mengungkapkan, barang bukti sabu dan ganja yang dimusnahkan itu milik 10 orang tersangka dari 7 kasus hasil pegungkapan kasus tindak pidana peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Langkat.

"Barang bukti sabu yang dimusnahkan itu berasal dari Aceh dimana akan didistribusikan di Kabupaten Langkat,"ungkapnya.

Kapolres Langkat.AKBP Faisal Rahmat HS, SIK. SH. MH menerangkan, Polres Langkat setelah memusnahkan barang bukti narkoba ini, berhasil menyelamatkan Ribuan nyawa masyarakat07/12/2023 Kabupaten Langkat, dengan asumsi 1 gram sabu untuk empat orang dan 1 gram ganja untuk empat orang.

"Polres Langkat terus berkomitmen memberantas peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Langkat Polda Sumatera Utara karena narkoba merupakan musuh Bangsa Indonesia Sumatra Utara Kabupaten Langkat.

(Ulvi)

Share:

Brigadir Taruna Akpol Helena Harumkan Nama Bangsa di Kancah Internasional

 


Jakarta  tvpemberitaanindonesia.com-

Salah satu Taruna Akpol bernama Brigadir Taruna Helena Fiorentina Sinurat terpilih menjadi representasi Akademi Kepolisian Indonesia di kancah internasional UNCAC (United Nations Convention Against Corruption) di Atlanta, USA. Ajang tersebut merupakan kompetisi esai yang melibatkan taruna dari Southeast Asian countries.

Kompetisi esai ini membahas tentang masalah korupsi di Indonesia dan bagaimana cara memitigasinya. Para peserta terdiri dari perwakilan Filipina, Thailand, dan Vietnam.

Dalam kompetisi tersebut, Brigadir Taruna Helena mengambil tema tentang masalah-masalah korupsi yang krusial yang terjadi di Indonesia, dampaknya bagi masyarakat Indonesia, dan apa yang kita bisa lakukan sebagai Taruna Akademi Kepolisian untuk mencegah adanya korupsi di Indonesia.

Motivasi saya dalam mengikuti lomba ini adalah saya ingin meningkatkan kemampuan saya dalam berbahasa Inggris,” jelasnya, Kamis (7/12/23).

Menurut Brigadir Taruna Helena, dirinya juga menjadi salah satu pembicara di acara Youth Changemaker Event yang akan diadakan di Atlanta. Sebuah prestasi itu diharapkan juga dapat mendukung Akpol menuju World Class Police Academy.

Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho menambahkan, prestasi Brigadir Taruna Helena tersebut menjadikan harum nama Korps Bhayangkara dan Indonesia. Hal itu diharapkan dapat dicontoh oleh Taruna Akpol dan anggota Polri lainnya.

Menurut Kadiv Humas, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit pun telah berpesan bahwa institusi akan memberikan penghargaan yang setimpal bagi Taruna dan anggota yang berprestasi. Dengan demikian, semua akan termotivasi untuk berlomba-lomba mencetak prestasi.

Sebagaimana diketahui, Jenderal Sigit selalu memberikan penghormatan setinggi-tingginya kepada Taruna Akpol dan seluruh personel Polri yang telah meraih prestasi.

“Tentunya Polri dan saya selaku Kapolri mewakili institusi memberikan apresiasi dan penghormatan setinggi-tingginya kepada Taruna dan anggota yang telah berprestasi luar biasa,” ujar Jenderal Sigit.

Jenderal Sigit menekankan, torehan prestasi ini dapat menjadi contoh bagi seluruh personel kepolisian untuk memberikan yang terbaik dalam menjalankan tugasnya, baik dalam kedinasan maupun bidang-bidang lainnya di luar kedinasan.

Tentunya kita terus mendorong agar rekan-rekan, khususnya yang ikut di dalam bidang Akademis dan olahraga atau bidang lainnya untuk terus berlatih. Dan kita intitusi akan memberikan ruang untuk itu. Sehingga mereka bisa betul-betul fokus dan termotivasi,” ujar Kapolri Jenderal Sigit

(Ulvi)

Share:

Kapolri Gelar RakorMwnjwlang Natal Dan Tahun Baru

 


Jakarta, tvpemberitaanindonesia.com-

menggelar rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral bersama stakeholders terkait untuk persiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru. Rakor itu dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sigit mengatakan, diperkirakan akan terjadi peningkatan arus mudik dan arus balik pada Nataru tahun ini. Karenanya, Polri bersama stakeholders akan meningkatkan pengamanan di titik-titik kerawanan seperti tempat ibadah, pusat perbelanjaan, dan tempat wisata.

“Kita rapat koordinasi lintas sektoral persiapan rangkaian kegiatan Nataru (Natal dan Tahun Baru), dimana diprediksi dari Kementerian Perhubungan akan ada peningkatan terkait dengan arus mudik dan arus balik,” ungkap Sigit kepada wartawan, Kamis (7/12/2023).

Selain peningkatan arus mudik dan arus balik, lanjut Sigit, Polri dan stakeholder terkait juga menyiapkan pengamanan kegiatan Natal dan Tahun Baru.

“Di sisi lain juga ada kegiatan perayaan Natal di tanggal 25 Desember yang juga harus kita amankan. Kemudian, masyarakat akan melaksanakan perayaan akhir tahun dan itu semua menjadi satu rangkaian kegiatan yang harus kita amankan,” tuturnya.

“Harus kita berikan pelayanan sehingga seluruh aktivitas kegiatan masyarakat pada saat kegiatan Nataru semuanya bisa berjalan dengan baik,” sambungnya.

Lebih lanjut Kapolri menyatakan Korps Bhayangkara berkomitmen dan bakal melakukan persiapan sebaik mungkin dalam pengamanan libur akhir tahun ini.

“Karena memang banyak hal-hal lain yang juga harus kita amankan dan ini menjadi satu kesatuan kegiatan yang tentunya ini menjadi komitmen kita bersama untuk untuk melakukan kesiapan kesiapan dengan baik,” Ujarnya.

(Ulvi)

Share:

Definition List

Unordered List

Support