Rabu, 19 April 2023

Kapolda Sumut Tinjau Arus Mudik di Kota Tebingtinggi


Tebing Tinggi tvpemberitaanindonesia.com
 -Masyarakat dari berbagai daerah sudah mulai melaksanakan perjalanan mudik untuk berlebaran di kampung halaman, Rabu (19/4).

Untuk memastikan kondisi arus mudik berjalan aman dan lancar, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, meminjau langsung kondisi arus lalu lintas di Kota Tebingtinggi tepatnya di Simpang Beo.

"Hari ini kondisi arus lalu lintas mulai ramai tepatnya di Simpang Beo, Kota Tebingtinggi. Masyarakat sudah banyak yang melakukan perjalanan mudik," ujar Irjen Panca.

Kapoldasu menyebutkan, volume kendaraan pemudik dari arah Medan menuju Siantar dan sebaliknya terpantau rame lancar. "Namun begitu, apabila terjadi kepadatan atau kemacetan personel di lapangan menerapkan rekayasa lalu lintas satu arah dari Medan menuju Siantar," sebutnya.

"Lalu dari Batubara menuju Siantar melalui Jalan Lintas Siantar apabila mengalami kemacetan diarahkan sampai ke Simpang BRI Unit Sri Padang kemudian masuk ke Jalan Imam Bonjol tembus Simpang Brimob Tebing," tembang jenderal bintang dua tersebut.

 Pada kesempatan itu, Panca juga mengingatkan seluruh personel yang bertugas untuk selalu mempedomani cara bertindak sesuai situasi dan kondisi lapangan saat mengurai kemacetan arus lalu lintas.

"Lengkapi rambu petunjuk dan rambu peringatan yang dapat membantu kerja personel di lapangan dalam mengatur arus lalu lintas selama mudik lebaran," ujarnya(Ulvi).

Share:

Team Opsnal Polsek Tanjung Morawa Polresta Deli Serdang amankan Pelaku Pencuri Sepeda Motor*

 


Deliserdang,tvpemberitaanindonesia.com - Team Opsnal Polsek Tanjung Morawa Polresta Deli Serdang berhasil mengamankan pelaku pencurian sepeda motor pada Selasa 18 April 2023.

Kejadian Pencurian itu berawal pada Senin (17/04/2023) sekira pukul 06.30 wib di Lorong II Linkungan II Kel. Tanjung Morawa Pekan Kec. Tanjung Morawa Kab. Deli Serdang, kejadian berawal ketika Korban terbangun dan melihat sepeda motor Honda Supra GTR dengan Nopol. BK 2064 XAY, Nosin. KB21E11025111 Noka. MH1KB2116GK026794 miliknya yang semula terletak di Garasi sudah tidak ada lagi terparkir di garasi, Selanjutnya Korban melakukan pencarian namun tidak ditemukan lagi dan melapor ke polsek tanjung morawa guna diproses Hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia.

Team Opsnal Polsek Tanjung Morawa Polresta Deli Serdang melakukan Penyelidikan terhadap kasus tersebut dan berdasarkan beberapa petunjuk dilapangan, hingga akhirnya berhasil mengamankan Pria berinisial MAS (26) warga Lorong II Link II Kel. Tanjung Morawa Pekan Kec. Tanjung Morawa Kab. Deli Serdang yang diduga sebagai pelaku pencurian sepeda motor milik korban YH, selanjutnya pelaku MAS dan barang bukti sepeda motor  yang diamankan dari Pelaku  diboyong ke mako Polsek Tanjung Morawa.

Ketika dikonfirmasi Kapolsek Tanjung Morawa AKP F. Kemit mengatakan "Pelaku Pencurian sepeda motor tersebut sudah kita amankan di Polsek Tanjung Morawa, perkara ini masih kita kembangkan dengan mengumpulkan informasi dan saat ini pelaku masih dalam proses hukum selanjutnya " ucapnya.(##Humas Polresta DS)

Share:

Tayangan Video (TV) Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M dari Kapolres Tanjung Balai AKBP.Ahmad Yusuf Afandi


 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M dari Kapolres Tanjung Balai AKBP.Ahmad Yusuf Afandi🙏🙏🙏



Share:

Tinjau Mudik di Jateng, Kapolri Instruksikan Mantapkan Sosialisasi Rekayasa Lalin dan Pengaturan Rest Area


Jawa Tengah,tvpemberitaanindonesia.
  - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau pelaksanaan Operasi Ketupat di wilayah Jawa Tengah, Selasa (18/4/2023). Dari laporan yang ia terima, terjadi peningkatan jumlah kendaraan hingga 300 persen di gerbang tol (GT) Kalikangkung.

Dalam batas normal, jumlah kendaraan yang melintas sebanyak 10 ribu per jam. Namun saat ini sudah memasuki angka 30 ribu per jam.

"Diperkirakan akan mencapai puncaknya mungkin sekitar nanti malam dan besok. Tahun lalu di angka 60 ribu," kata Sigit.

Untuk mengurai kepadatan, mantan Kabareskrim Polri ini menyampaikan sejak tadi siang, sudah diberlakukan sistem satu arah atau one way mulai KM 72 Tol Cipali hingga KM 414 GT Kalikangkung.

"Secara terpusat akan dikomandoi oleh Kakorlantas dan sistem one way ini berakhir pukul 24.00 WIB," ujar Sigit.

Lebih lanjut, Sigit menuturkan bahwa apabila kapasitas kendaraan meningkat di atas 60 ribu maka ada kemungkinan diberlakukan sistem one way yang bersifat lokal.

Sigit pun memerintahkan jajaran Polda Jawa Tengah dan Korlantas Polri agar berkoordinasi dan bekerja sama dengan media untuk menyosialisasikan perubahan rekayasa lalu lintas. Hal ini agar masyarakat terinformasi dan tidak terjebak kemacetan.

Selanjutnya, terkait tempat istirahat atau rest area yang terbatas, mantan Kapolda Banten ini meminta agar disosialisasikan ke pemudik untuk bisa beristirahat di luar tol. Pilihan ini agar para pemudik tidak berhenti di bahu jalan saat rest area sudah penuh.

"Tentunya kita juga informasikan setelah exit tol gimana masuknya kembali ke jalur tol. Sehingga kemudian menjadi pilihan agar tidak ada pengguna jalan beristirahat di bahu jalan yang bisa membuat kemacetan dan risiko terjadinya kecelakaan lalu lintas," ucap Sigit. 

Secara umum, Sigit melihat persiapan yang dilakukan Polda Jawa Tengah mengamankan mudik Lebaran sudah bagus. Namun, Ia tetap menekankan agar jajarannya terus melakukan evaluasi agar pengamanan mudik lebih baik dari tahun sebelumnya.

"Evaluasi dilakukan agar perjalanan mudik masyarakat dapat berjalan aman dan nyaman," tutup Sigit.(Ulvi).

Share:

Kepedulian Polresta Deli Serdang di Bulan Suci Ramadhan, Berbagi Makanan kepada anak yatim untuk Berbuka Puasa


Deliserdang,tvpemberitaanindonesia
-  Sebagai Wujud Kepedulian Polresta Deli Serdang kepada sesama terutama di Bulan Suci Ramadhan ini, Kapolresta Deli Serdang melalui Kasat Binmas Polresta Deli Serdang, Kompol Rosmeri SH Bagikan Makanan untuk berbuka puasa. Selasa (18/04/23)

Adapun makanan diberikan kepada Anak Yatim dengan cara berbelanja makanan bersama di salah satu supermarket yang berlokasi tepat di depan Mapolresta Deli Serdang.

Giat berbagi ini pun merupakan bentuk kepedulian serta wujud perhatian dari Polresta Deli Serdang kepada yang membutuhkan. 

Tampak Anak - anak tersebut antusias berbelanja dan memilih makanan maupun minuman yang mereka inginkan untuk berbuka puasa nantinya.

Seusai makanan dan minuman tersebut di berikan ke masing-masing anak, Mewakili Kapolresta Deli Serdang, Kasat Binmas Kompol Rosmeri, SH  memberikan motivasi dan nasihat. 

"Tetap lah berbuat baik dan dihari puasa ini kiranya adik adik kita dapat menjalankan puasanya dengan baik dan sepenuh hati sehingga menjadi amal ibadah bagi yang menjalankannya " pungkas nya.(Ulvi/Humas Polresta DS)

Share:

Kurangi Beban Jalan Tol dan Arteri, Kapolri Lepas 434 Bus Mudik Gratis Polri Presisi


 Jakarta,tvpemberitaanindonesia.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama dengan stakeholder terkait resmi melepas 434 bus yang mengangkut masyarakat untuk pulang ke kampung halamannya masing-masing dalam program 'Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023'. 

Program mudik bersama yang digagas oleh Polri tersebut dilepas di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Selasa, 18 April 2023. 

"Mudik Gratis Polri Presisi, dimana kegiatan ini adalah merupakan salah satu upaya kita sesuai arahan Pak Menhub untuk bagaimana, kita mengurangi beban kapasitas dari jalan tol dan arteri dengan mengadakan program mudik gratis ini," kata Sigit usai melepas rombongan program mudik gratis Polri Presisi. 


Sigit memaparkan, dalam program 'Mudik Gratis Polri Presisi Tahun 2023' disiapkan 434 bus yang mengangkut sebanyak 23 ribu pemudik, dengan tujuan ke empat provinsi dan 14 kabupaten. 


"Ada 23 ribu pemudik yang akan kita berangkatkan ke tujuan mudik masing-masing di 4 provinsi dan 14 kabupaten di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, kemudian DIY dan 434 bus yang digunakan untuk mengantar," ujar Sigit. 


Dengan banyaknya warga yang ikut dalam program mudik gratis ini, Sigit menekankan bahwa, semakin menekan angka volume kendaraan baik roda empat maupun dua di jalan raya. 


Oleh sebab itu, Sigit menjelaskan, dari tahun ke tahun, Polri rutin mengadakan program mudik gratis bagi masyarakat yang ingin pulang kampung merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga. 


"Sehingga kemudian jumlah kendaraan pribadi, baik roda dua dan empat yang akan digunakan di jalan bisa dikurangi dan bisa kita alihkan dengan program mudik bersama," ucap Sigit.


Lebih dalam, Sigit juga memastikan bahwa, masyarakat yang ikut dalam program mudik gratis ini dari segi keselamatannya akan terjamin. Mengingat, sepanjang perjalanan personel kepolisian akan melakukan pengawalan hingga tempat tujuan. 


"tentunya juga program ini dalam perjalanannya dikawal personel. Sehingga dari sisi keselamatan, keamanan dan kenyamanan tentu kita harapkan lebih baik," tutur Sigit. 


Dengan adanya pengawalan dari personel polisi, Sigit menuturkan bahwa, hal itu juga akan mengurang risiko terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan. 


"Harapan kita program ini bisa membantu terhadap masyarakat yang akan mudik dan juga mengurangi risiko-risiko terkait penambahan beban kapasitas. Dan juga harapan kita risiko laka lantas di jalan bisa kita kurangi. Mudah-mudahan seluruh rangkaian bisa berjalan aman lamcar dan selamat," papar Sigit.


Disisi lain, Sigit menyebut, program ini tidak hanya akan diselenggarakan pada saat arus mudik. Melainkan, nantinya juga akan disiapkan untuk momentum arus balik. 


"Program mudik gratis kita berangkatkan 434 bus yang menampung 23 ribu. Harapan kita baliknya juga bisa kita upayakan sama namun demikian tergantung kapasitas yang ada di daerah masing-masing. Kita optimalkan semaksimal mungkin sehingga harapan masyarakat yang ikut mudik gratis nanti pada saat kembali bisa ikut program balik," jelas Sigit. 

Kesempatan yang sama, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengapresiasi program mudik gratis yang digagas oleh Polri. Menurutnya, ini merupakan langkah konkret untuk mengurangi beban jalan. 

"Kita apresiasi, dan ini menjadi bagian yang mengurangi dari beban lalu lintas," tutup Budi Karya.(Ulvi).

Share:

Selasa, 18 April 2023

DPD Partai Golkar Kota Medan Adakan Safari Ramadhan di Marelan Santuni Anak Yatim, Duafa dan Abang Becak

Marelan,tv pemberitaan indonesia.com - Jelang waktu berbuka puasa ke 26 Ramadhan 1444 H/2023 M digelar safari Ramadhan DPD Partai Golkar Kota Medan di Kecamatan Medan Marelan.

Kegiatan safari Ramadhan DPD Partai Golkar kota Medan yang bermakna dan penuh berkah itu dilaksanakan di lapangan Bazar UKM Pasar 1 Medan Marelan.Selasa sore (18/04/2023) mulai pukul 16.00 WIB hingga dilaksanakan kegiatan berbuka puasa bersama.


Pelaksanaan kegiatan Safari Ramadhan Partai Golkar Kota Medan di Marelan tersebut disambut baik Partai Golkar Medan Marelan diketuai Ardiansyah Sitepu,S.Pdi.

Safari Ramadhan Partai berlambang pohon beringin ini diisi dengan acara Tausya agama dibawakan Ustad Ismail dilanjutkan kegiatan Bhakti sosial Partai Golkar dengan menyantuni dan memberikan paket sembako bagi puluhan anak yatim, para janda, Abang becak serta kaum duafa dan pemberian tenda becak Partai Golkar pada sejumlah abang becak di kawasan Medan Marelan.


Pada kesempatan itu pula ketua DPD Partai Golkar Kota Medan M.Rahmadian Shah didampingi ketua Partai Golkar Medan Marelan Ardiansyah Sitepu S Pdi menyempatkan diri meninjau sejumlah stand bazar UKM bahkan menyempatkan membeli dodol di salah satu stand UKM tersebut.


Saat diwawancarai Ketua DPD Partai Golkar Kota Medan M.Rahmadian Shah mengatakan, Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Safari Ramadhan DPD Partai Golkar Kota Medan yang terus dilaksanakan diantaranya acara berbuka puasa bersama di beberapa  kecamatan di kota Medan.


Selebihnya juga mengadakan kegiatan pemberian paket sembako secara langsung kerumah- rumah masyarakat.

Sementara Ardiansyah Sitepu S Pdi menambahkan, semoga kegiatan safari Ramadhan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat.Tutupnya.(jaka/Mrl).

Share:

Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 dari Keluarga Besar SS🙏🙏🙏


 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 dari Keluarga Besar SS🙏🙏🙏



Share:

Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba 2023, Kapolres Asahan : Siap Lakukan Pengamanan Lebaran Idul Fitri 1444 H


Asahan-tvpemberitaanindonesia.com
,-Kepolisian Resort Asahan menggelar Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba Tahun 2023 pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1444 H di Halaman Mapolres Asahan, Senin (17/4/23).

Apel dipimpin langsung Bupati Asahan Surya, Bsc sebagai inspektur upacara didampingi Kapolres Asahan AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung, SH,SIK,MH.

Operasi Pasukan ditandai dengan pemeriksaan pasukan yang terlibat dan penyematan pita operasi kepada instansi terkait Kepolisian, TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan.


Bupati Asahan Surya, yang membacakan amanat Kapolri Jendral Polisj Listyo Sigit Prabowo mengatakan Operasi akan dimulai tanggal 18 April sampai 1 Mei 2023 mendatang.  


Kemenhub RI memperkirakan potensi pergerakan masyarakat akan mengalami peningkatan dari 85,5 juta orang pada tahun 2022 menjadi 123,8 juta orang pada tahun 2023 atau meningkat 44,8 %.


Demi kelancaran arus mudik dan balik maka dilakukan pembatasan operasional angkutan barang, terdapat klasifikasi angkutan yang masih diizinkan beroperasi seperti kendaraan pengangkut BBM, Hantaran Uang, Hewan ternak pupuk dan bapokting.


"Oleh karena itu Polri bersama stakeholder terkait berkomitmen untuk melaksanakan pengamanan secara optimal melalui operasi terpusat dengan sandi "Ketupat 2023" selama 14 hari sejak tanggal 18 April s/d 1 Mei 2023.


Kapolres Asahan AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung mengatakan Polres Asahan siap dalam pengamanan lebaran hari raya idul Fitri 1444 H di Kabupaten Asahan.


"Ada sebanyak 360 personil yang dilibatkan dalam pengamanan Idul Fitri, dan Polres Asahan telah menyiapkan 6 Pos disepanjang Jalinsum Kabupaten Asahan terdiri dari 1 Pos pengamanan, 4 Pos Pelayanan dan 1 Pos Terpadu yang berada di Stasiun Kereta Api," Kata Kapolres Asahan.


AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung  juga menghimbau kepada masyarakat untuk memastikan kelayakan kendaraan sebelum digunakan mudik. "Kita himbau pengemudi untuk memastikan kelayakan kendaraan sebelum digunakan serta himbau pengemudi untuk memastikan kondisi kesehatan dan Segera beristirahat jika lelah dalam berkendara. Utamakan Selamat bukan Kecepatan," papar Kapolres Asahan.(Red)

Share:

Polres Asahan Laksanakan Latihan Pra Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba 2023


 Asahan- tvoemberitaanindonesia.com,-Menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Toba Tahun 2023 yang digelar selama 14 Hari, Kepolisian Resort Asahan mengelar Latihan Pra Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Toba yang dilaksanakan di Aula Wirastaya Polres Asahan, Senin (17/4/23).

Kegiatan latihan pra operasi ketupat Toba dipimpin langsung Kapolres Asahan AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung SH, SIK, MH dan didampingi Kabag Ops Kompol Yayang Rizki Pratama beserta personil yang terlibat dalam Operasi.

Kapolres Asahan AKBP Rocky H Marpaung dalam arahnya menjelaskan bahwa tujuan dilaksanakannya Latihan Pra Operasi Ketupat ini adalah untuk memberikan bekal dan materi kepada personel yang bertugas dilapangan dalam pengamanan Lebaran Idul Fitri 1444 H. Diharapkan dalam pelaksanaannya personel yang melaksanakan tugas dapat mengetahui apa saja hal yang akan dilaksanakan dilapangan. 

“Saya berharap kepada personel yang terlibat operasi dapat bekerja secara profesional dan humanis kepada masyarakat.” Ungkap Kapolres.

Operasi Ketupat tahun  2023 dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia yang dimulai dari Tanggal 18 April hingga 01 Mei 2023 mendatang atau selama 14 Hari.

Polres Asahan telah menyiapkan 6 Pos, 1 Pos Pengamanan,4 Pos Pelayanan dan 1 Pos Terpadu.

"Saya harap kepada seluruh personil yang bertugas tetap semangat dan jaga kesehatan, agar bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat selama lebaran Idul Fitri," Tutup Kapolres.(Red)

Share:

Definition List

Unordered List

Support